Berenang bisa kurangi rasa nyeri -->

Berenang bisa kurangi rasa nyeri

Saturday, June 8, 2013, 7:52 PM
Berenang adalah gerakan sewaktu bergerak di air. Berenang termasuk dalam salah satu jenis olahraga yang mampu meningkatkan kesehatan dan juga merupakan olahraga tanpa gaya gravitasi bumi. 


Jenis olahraga ini terbilang minim risiko cedera fisik karena saat berenang seluruh berat badan ditahan oleh air atau mengapung.

Berenang memiliki banyak manfaat yang dapat dirasakan apabila kita melakukannya secara benar dan rutin, manfaat tersebut antara lain :

1.    Membentuk otot
Saat berenang, kita menggerakkan hampir keseluruhan otot-otot pada seluruh tubuh, Saat bergerak di dalam air, tubuh mengeluarkan       energi lebih besar karena harus ‘melawan’ massa air yang mampu menguatkan dan melenturkan otot-otot tubuh.

2.    Meningkatkan kemampuan fungsi jantung dan paru-paru
Gerakan mendorong dan menendang air dengan anggota tubuh terutama tangan dan kaki, dapat memacu aliran darah ke jantung, pembuluh darah, dan paru-paru. Artinya, berenang dapat dikategorikan sebagai latihan aerobik dalam air.


3.    Menambah tinggi badan
Berenang secara baik dan benar akan membuat tubuh tumbuh lebih tinggi. Hal ini khusus bagi seseorang yang masih dalam masa pertumbuhan.

4.    Melatih pernafasan
Sangat dianjurkan bagi orang yg terkena penyakit asma untuk berenang karena sistem cardiovaskular dan pernafasan dapat menjadi kuat.

5.    Membakar kalori lebih banyak
Saat berenang, dapat membakar 24% kalori tubuh. Hal ini terjadi karena tubuh akan terasa lebih berat bergerak di dalam air sehingga membutuhkan energy yang lebih tinggi.

6.    Self safety
dengan memiliki kemampuan berenang dapat dijadikan pelindung diri ketika hal yang tidak diinginkan terjadi misalnya jatuh di laut.

7.    Menghilangkan stres.
Secara psikologis, berenang juga dapat membuat hati dan pikiran lebih relaks. Gerakan berenang yang dilakukan dengan santai dan perlahan, mampu meningkatkan hormon endorfin dalam otak. Suasana hati jadi sejuk, pikiran lebih tenang, badan pun bebas gerah.

Sebuah penelitian menemukan bahwa berenang dapat meringankan rasa nyeri akibat kerusakan saraf. Hal ini terjadi dengan cara mengurangi kadar zat pemicu peradangan yang disebut sitokin. jenis penyakit ini yaitu nyeri neuropatik yang memiliki gejala rasa nyeri terbakar dan mati rasa yang tidak dapat diredakan dengan obat nyeri biasa. Penyakit ini disebabkan oleh serabut saraf yang rusak, tidak berfungsi atau terluka yang biasanya sering dialami pasien trauma, diabetes, HIV, kecanduan alkohol dan gangguan lainnya.
Untuk menghilangkan rasa nyeri, biasanya menggunakan beberapa obat antidepresan dan antiepilepsi, akan tetapi obat-obatan ini walaupun dapat menghilangkan nyeri,juga menimbulkan efek samping yang signifikan. Sedangkan dengan berenang, selain bisa menghilangkan rasa nyeri, juga sangat bermanfaat untuk kesehatan secara umum. Penelitian ini pertama kali ditemukan oleh Yu-Wen Chen dari China Medical University di Taichung, Taiwan. Mereka mengungkapkan bahwa dengan berenang dapat mengurangi 30-50 persen rasa sakit. Berenang juga mampu mengurangi sitokinin yang memicu peradangan dalam jaringan saraf sciatic. Para peneliti mencatat bahwa olahraga ini juga meningkatkan pengeluaran dari heat shock protein-27 yang berkontribusi pada penurunan kadar sitokin.
Penemuan ini telah dipublikasikan dalam jurnal Anesthesia & Analgesia dan menghasilkan dukungan pendapat ahli kesehatan yang merekomendasikan olahraga renang untuk pasien yang mengalami berbagai jenis nyeri kronis. Selain menghilangkan rasa nyeri, berenang merupakan olahraga yang paling dianjurkan bagi mereka yang kelebihan berat badan (obesitas), ibu hamil dan penderita gangguan persendian tulang atau arthritis.

TOKO HERBAL : IDEHERBA.COM

TerPopuler